Senat Politeknik Negeri Batam telah menetapkan 3 (tiga) Calon Direktur Politeknik Negeri Batam Periode 2024-2028
Senat Politeknik Negeri Batam telah menetapkan 3 (tiga) Calon Direktur Politeknik Negeri Batam Periode 2024-2028 berdasarkan hasil pemungutan suara yang dilakukan Senat dalam Rapat Senat Tertutup yang diselenggarakan pada Jumat, 15 Maret 2024.
Tiga Calon Direktur yang ditetapkan sesuai urutan perolehan suara terbanyak adalah sbb:
1. Ir. Bambang Hendrawan, S.T., M.S.M., dengan perolehan 8 suara
2. Ir. Ahmad Riyad Firdaus, S.Si., M.T., Ph.D., dengan perolehan 5 suara
3. Ir. Uuf Brajawidagda, S.T., M.T., Ph.D., dengan perolehan 4 suara
Tiga 3 calon direktur terpilih selanjutnya disampaikan kepada Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi untuk dilakukan penelusuran rekam jejak dan kemudian dilakukan proses pemilihan. Pemilihan Calon Direktur oleh Senat bersama dengan Menteri direncanakan dalam rentang tanggal 22 April-17 Mei 2024.
- 25